9 Tips Menyimpan Kue Kering Agar Tetap Renyah dan Tahan Lama
Tuesday, December 10, 2019
9 Tips Menyimpan Kue Kering Agar Tetap Renyah dan Tahan Lama
Bagaimana agar kue kering tetap renyah meski disimpan dalam jangka waktu yang relatif lama ?. Ada beberapa tips untuk menyimpan kue kering yang kita buat jadi lebih awet dan tahan lama. Dijamin rasanya akan tetap renyah, bahkan bisa bertahan sampai 1 tahun kedepan, hehe. Umumnya kue kering yang renyah dan enak pastinya akan cepat habis. Kue kering memang selalu menjadi favorit keluarga untuk berbagai macam acara mulai saat santai bahkan hingga musim Hari raya, baik Hari raya Natal, Lebaran dan lainnya, kue kering ini biasanya akan selalu hadir menemani. Berikut tips cara menyimpan kue kering agar tetap renyah, awet dan tahan lama meski tanpa pengawet.- Perhatikan jenis kue kering yang akan kita simpan. Simpanlah kue kering dengan tektur lembut seperti kukis coklat, nastar, kasntengel dan lainya di tempat makan plastik yang tidak terlalu tinggi. tempat makan plastik akan menjaga kelembutan Kue Kering. Sedangkan untuk jenis kue kering yang bertektur renyah sebaiknya gunakan toples kedap udara agar rasanya tetap renyah ketika dinikmati.
- Gunakan kertas wax untuk memisahkan tumpukan kue agar kue tidak saling menempel.
- Tempat penyimpanan kue kue sebaiknya jangan dicampur, letakan sesuai dengan jenis kue agar baunya tidak tercampur.
- Mendinginkan kue bisa membuatnya tetap renyah dan segar hingga pertengahan tahun. Hanya saja sebelum memasukkannya ke kulkas, pastikan kita telah meletakkan kue di wadah kedap udara khusus untuk makanan di kulkas.
- Dinginkan Ketika baru diangkat dari oven, biasanya kue sediki lembek. dinginkan beberapa saat dalam udara terbuka sampai kue dingin baru kemudian dimasukkan ke dalam wadah toples. Jika dikemas langsung ketika masih panas dan ditumpuk dengan kue kue lainnya di dalam satu wadah, kue gampang mlempem dan rusak. Mendinginkan kue juga bisa membuatnya tetap renyah hingga pertengahan tahun. Hanya saja sebelum memasukkannya ke kulkas, pastikan kita sudah meletakkan kue di wadah kedap udara khusus untuk makanan di kulkas.
- Gunakan stoples kedap udara, Toples dengan tutup karet atau toples dengan uliran yang kuat, Dengan kondisi kedap udara, kerenyahan kue kering yang kita buat akan lebih tahan lama.
- Pastikan Wadah kering, wadah atau Toples juga harus kering, untuk menjaga kue tetap renyah, Lap toples atau wadah dengan lap bersih dan diangin-anginkan beberapa saat atau dijemur di bawah terik matahari sampai benar-benar kering. toples yang lembap, akan membuat kue mudah berjamur.
- Beri kemasan garam dalam stoples Untuk Menjaga kelembabab udara. Selain dengan selica gel, kelembaban udara dalam toples bisa diminimalkan dengan menambahkan garam. Bungkus 1 - 2 sendok teh garam dengan kain bersih kemudian masukan kedalam toples lalu susun kue kering didadalmnya.
- Simpan di tempat kering,Terakhir simpan kue kering di tempat yang kering dan Hindarkan dari makanan yang berbau menyengat.
Semoga 9 Tips Menyimpan Kue kering dapat bermanfaat untuk rekan pembaca. Jangan lupa share artikel ini, terima kasih.